Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menampilkan Threads di Bio IG, Cara Menaruh Linknya di Profil Instagram

Menampilkan Threads di Bio IG, Cara Menaruh Linknya di Profil Instagram

Seorang teman bertanya kepada saya tentang bagaimana cara menampilkan Threads di bio IG. Dia belum mengenal baik aplikasi berbasis teks tersebut dan oleh karenanya dia sempat mencari tahu cara menaruh link Threads di bio Instagram. 

Serupa dengan rekan saya, beberapa orang tertarik menambahkan link ke profil Instagram mereka, adapula yang malah ingin menghapusnya. Tentu ada banyak hal baru yang muncul seiring perilisan aplikasi ini yang pada Kamis (6 Juli) jumlah penggunanya terus tumbuh dan telah mulai dapat digunakan di lebih dari 100 negara. Ini adalah aplikasi yang memungkinkan kita untuk posting tulisan dengan panjang hingga 500 karakter, yang digadang-gadang saingi popularitas Twitter.

Pada hari pertama, 30 juta orang secara mengejutkan mendaftar ke platform Meta, dan Mark Zuckerberg sempat memposting meme Spider-Man yang terkenal di Twitter, untuk pertama kalinya dalam 11 tahun, memicu persaingan sengit antara kedua platform media sosial tersebut.

Yah, sangat banyak penggunanya. Barangkali kamu salah satunya dan sedang ingin memberi tahu teman-teman kamu di Instagram tentang keberadaan kamu di Threads. Jadi begini cara menampilkan link Threads di bio Instagram, caranya sangat simple.

Cara Menampilkan Threads di Bio IG

Saat kamu mendaftarkan data dan informasi milikmu ke dalam Threads, link seharusnya segera muncul sebagai rangkaian angka aneh di bio Instagram kamu. Angka/nomor pada lencana ini, yang disebut juga badge Threads kamu, menunjukkan berapa banyak pengguna yang bergabung dengan situs web sosial itu sebelum kamu. Namun, lencana itu bersifat sementara.

Cara menaruh link Threads secara permanen ke bio Instagram kamu:

- Buka aplikasi Thread yang sudah login dengan akunmu

- Masuk ke profil di sebelah kanan bawah

- Klik tulisan 'Bagikan profil'

- Pilih Salin linknya

- Sekarang beralih ke aplikasi Instagram kamu

- Buka profil kamu

- Klik 'Edit profil'

- Sentuh 'Tautan'

- Ketuk 'Tambahkan tautan eksternal'

- Klik pada kotak URL

- Tekan dan tahan kemudian 'Tempelkan'

- Simpan untuk menyelesaikan prosesnya

Selain cara menaruhnya kemungkinan kamu pun penasaran apakah Threads pada bio Instagram bisa dihapus. Bila memang perlu maka langkah-langkahnya diawali dari menghilangkan badge sementara itu yang dapat dengan mengkliknya dan memilih "Hide atau Sembunyikan". Sekarang, kombinasi angka-angka ganjil tidak akan terlihat di profil kamu.

Untuk langkah detailnya sendiri dimulai dengan munjungi profil Instagram lalu tekan tombol link Threads selanjutnya hapus.

Informasi tambahan mengenai Threads Instagram

Apa sebenarnya yang dilakukan Threads, dan apa bedanya dengan Instagram? Meta mengklaim bahwa itu sebanding dengan Instagram tetapi menggunakan teks, bukan foto.

Dengan memperluas apa yang dilakukan Instagram dengan foto menjadi kata-kata, Instagram menyediakan "ruang baru dan terpisah untuk pembaruan waktu nyata dan percakapan publik".

Konsepnya dapat dibilang serupa dengan aplikasinya Elon Musk, yang memungkinkan kita untuk membagikan Utas yang mirip dengan tweet, itulah sebabnya banyak orang membandingkannya dengan Twitter.

Orang-orang saling mengomentari Threads tersebut dengan menyukai, memposting ulang, dan membalas, bahkan komentar mereka akan muncul di bawahnya, persis seperti di Twitter.

Namun, untuk orang yang tidak kita ikuti, tidak ada bagian DM atau halaman 'For You'. Ini adalah perkembangan potensial di masa depan.

Pengguna dapat memilih untuk memiliki profil publik atau pribadi, tetapi siapa pun yang berusia di bawah 16 tahun—atau belum mencapai usia 18 tahun di beberapa negara secara otomatis akan mendapati profil private.